Jawa Timur Kawinkan Medali Emas di Tenis Beregu Putra dan Putri

Sportstars 2021-10-05

Views 646

Jayapura - Jawa Timur berhasil merebut medali emas cabang olahraga Tenis lapangan beregu putra dan putri di ajang PON XX Papua. Jatim berhasil mengalahkan Bengkulu di partai pamungkas dengan skor 2-0.

Sementara regu putri Jatim berhasil menaklukkan perlawanan DKI Jakarta dengan skor 2-1. Pertarungan sengit terjadi pada partai tunggal, Aldila Sutjiadi dari Jatim berhasil mengalahkan Fitriani Sabatini dari DKI Jakarta dengan permainan tiga set, yaitu 1-6, 6-4, dan 7-6.

Lalu, keunggulan Jatim sempat disamakan oleh DKI Jakarta usai Beatric Gumulya kalah dari Deria Nur Haliza 4-6, 7-5 dan 7-6. Jatim sukses memastikan emas usai duet Jessy Rompies dan Aldila Sutjiadi mampu mengalahkan pasangan kembar Fitriani Sabatini dan Fitriana Sabrina 4-6 6-2 (10-7).

Editor Naskah : Febry Rachadi
Videografer : WMC

Share This Video


Download

  
Report form