Kreatif! Seniman Asal Kota Surabaya Lukis Wajah Sejumlah Tokoh di Atas Roti

KompasTV 2021-09-20

Views 506

KOMPAS.TV - Seorang seniman di Kota Surabaya, Jawa Timur melukis wajah sejumlah tokoh terkenal di atas roti.

Lukisan dibuat dengan menggabungkan satu per satu meses yang berukuran kecil hingga membentuk sebuah wajah.

Baca Juga Seniman Inggris Bikin Patung Mona Lisa dengan Pose Unik di https://www.kompas.tv/article/212060/seniman-inggris-bikin-patung-mona-lisa-dengan-pose-unik

Kenalkah Anda dengan wajah ini? Atau wajah wajah yang ini? Yaa lukisan tokoh-tokoh terkenal seperti Presiden Joko Widodo hingga sejumlah selebritas yang dibuat di atas roti merupakan karya dari Putu Wardhani seniman asal Surabaya, Jawa Timur.

Putu, menggunakan cokelat meses untuk membuat sebuah lukisan di atas roti.

Teknik melukis di atas roti membutuhkan tingkat kehati-hatian yang sangat tinggi.

Dengan kesabaran, Putu satu demi satu meletakkan meses diatas roti menggunakan alat penjepit.

Sebelum menggabungkan satu per satu meses, Putu sudah membuat sebuah pola dengan menggunakan cokelat cair.

Meses yang dikumpulkan hingga membuat sebuah wajah ini tidak melekat di roti.

Dan ini membuat salah satu kesulitan yang dihadapi Putu, jika ia tidak sengaja menggeser roti.

Putu memang sejak lama memiliki bakat di bidang seni dan bukan hanya karya-karya ini saja.

Ia telah membuat karya seni lain yang kerap diunggah di media sosial pribadinya.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/213578/kreatif-seniman-asal-kota-surabaya-lukis-wajah-sejumlah-tokoh-di-atas-roti

Share This Video


Download

  
Report form