JEMBER, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten Jember Jawa Timur bekerja sama dengan Lanud Abdurahman Saleh Malang menggelar serbuan vaksinasi untuk pelajar. Uniknya kegiatan itu digelar di Bandara Notohadinegoro dengan hiburan atraksi pesawat tempur.
Ada 1000 pelajar dari sekolah menengah pertama hingga sekolah menengah atas yang mengikuti vaksinasi di bandara notohadinegoro Jember Jawa Timur, pada Senin (30/8/2021).
Vaksinasi pelajar melibatkan tenaga kesehatan dari sejumlah rumah sakit dan klinik kesehatan serta vaksinator terlatih. Ada 1500 dosis pertama vaksin sinovac yang disediakan.
Para pelajar yang mengikuti vaksinasi dihibur dengan atraksi sejumlah pesawat tempur, seperti pesawat hercules dan super tucano.
Komandan Lanud Abdurahman Saleh Malang, Marsma TNI Zulfahmi mengatakan bahwa vaksinasi pelajar bertujuan untuk mempercepat kekebalan kelompok dan mendukung pembelajaran tatap muka.
Bupati Jember, Hendy Siswanto berharap vaksinasi dengan atraksi pesawat tempur itu dapat menghibur masyarakat dan merangsang geliat pelaku UMKM di sekitar bandara notohadinegoro.
Vaksinasi pelajar disambut positif oleh pelajar, karena mempermudah mereka memenuhi salah satu syarat pembelajaran tatap muka, yakni vaksin.
#TNIAU #LanudAbdurahmanSaleh #VaksinasiPelajar #BandaraNotohadinegoro #PesawatTempur