KOMPAS.TV - Komunitas Roa Jaga Roa di Kota Palu Sulawesi Tengah membantu sejumlah warga yang sedang menjalani isolasi mandiri.
Tak hanya mengirimkan tenaga kesehatan untuk rutin memeriksa kesehatan pasien, para sukarelawan pun memberi bantuan berupa makanan.
Saat kondisi rumah sakit sedang penuh, karena harus menangani pasien darurat covid-19 banyak pasien lainnya yang memiliki gejala ringan dan sedang, terpaksa menjalani isolasi mandiri di rumah.
Namun berkat komunitas yang bernama Roa Jaga Roa, banyak pasien yang menjalani isolasi mandiri bisa melewati masa masa penyembuhan mereka dengan tenang.
Roa Jaga Roa sendiri berasal dari bahasa kaili yang berarti teman bantu teman. Komunitas Roa Jaga Roa sendiri terbentuk untuk membantu pasien covid-19 di Palu.
Salah satunya Mohammad Qadri penyintas covid-19 ini memilih isolasi mandiri bersama istri dan dua anaknya yang juga terpapar covid-19.
Qadri bercerita sempat merasakan sesak nafas dan demam tinggi. Beruntung saat itu sukarelawan Roa Jaga Roa bantu antarkan oksigen.
Salah satu sukarelawan mengisahkan para pasien berjuang untuk mendapat perawatan dan para anggota komunitas Roa Jaga Roa turun langsung untuk membantu.
Komunitas Roa Jaga Roa datang dari banyak profesi. Dan mereka hadir untuk membantu warga mulai dari menyediakan ambulans sampai mengantarkan oksigen yang masih menjalani perawatan isolasi mandiri.