Pemkot Sorong Menunggak Pembayaran Insentif Nakes Hingga 10 Bulan

KompasTV 2021-08-10

Views 604

SORONG, KOMPAS.TV-Hingga saat ini puluhan tenaga kesehatan di kota Sorong Papua Barat belum menerima insentif dari periode September dan Desember 2020 hingga periorde Januari sampai Agustus 2021.

Berdasarkan data persatuan perawat nasional Indonesia (PPNI) kota Sorong kurang lebih ada puluhan nakes di RSUD Sele Be Solu dan 10 puskesmas belum menerima insentif mereka.

Bekerja dengan segenap jiwa raga, demi pemulihan pasien positif Covid 19, namun sayangnya hak mereka tak kunjung diperhatikan oleh pemerintah daerah setempat. Alasan yang selalu diberikan kepada para pahlawan kesehatan ini adalah pengalihan anggaran.

Sementara itu pemerintah daerah, Wali Kota Sorong, Lambert Jitmau, mengaku masih menunggaknya pembayaran insentif tenaga kesehatan, karena terdapat beberapa administrasi nakes yang belum sesuai. Sehingga dalam waktu dekat akan segera direalisasikan.

Tenaga kesehatan ini berharap tidak hanya sekedar janji, namun pemerintah harus seriusi hak mereka, yang sudah berjuang demi kemanusian, untuk membantu proses penyembuhan pasien Covid 19.

#SorongPapuaBarat #Nakes #TunggakanInsentifNakes

Share This Video


Download

  
Report form