JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari pertama masa titik lokasi penyekatan baru terjadi kemacetan sepanjang 500 meter di underpass Mampang Prapatan.
Penyekatan di Mampang terjadi karena mobilitas warga yang cukup tinggi.
Kemacetan terjadi lantaran banyak warga non esensial dan kritikal yang berusaha melintas ke arah Kuningan, sehingga polisi mengalihkan pengendara non esensial dan kritikal ke arah Tendean dan Blok M.
Di wilayah Mampang Prapatan terdapat dua lokasi penyekatan, selain underpas Mampang juga di Kantor Pos Mampang guna mengurangi mobilitas warga ke arah Kuningan.
Sebelumnya lokasi Mampang Prapatan banyak jalur tikus sehingga polisi melakukan penyekatan di Mampang agar menekan penyebaran Covid-19.