Data Kasus Covid di Kalbar jadi Perhatian, Dinkes Kalbar akan Koordinasi

KompasTV 2021-06-22

Views 472

PONTIANAK, KOMPAS.TV - Beberapa hari terakhir, masyarakat dibuat bingung dengan selisih data kasus covid-19 antara pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dengan 14 kabupaten-kota di Kalbar. Perbedaan data juga ramai dibahas di lini masa, hingga sejumlah akun media sosial mempertanyakan selisih data ini.

Tidak sedikit juga masyarakat yang menilai pengelolaan data amburadul, bahkan banyak anggapan bahwa pemerintah memanipulasi data covid-19.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, menyatakan terjadi perbedaan persepsi antara pengelolaan data. Salah satunya terkait data pasien yang meninggal dunia.

Perbedaan persepsi terjadi pada pendataan penyebab kematian pasien. Di tingkat provinsi, pengelolaan data kematian dilakukan dengan cara memilah data medis pasien, selanjutnya disortir dalam sejumlah kategori, termasuk covid-19.

Untuk itu, dalam waktu dekat Dinas Kesehatan Povinsi Kalimantan Barat menyatakan akan melakukan koordinasi untuk menyamakan persepsi-persepsi. Harapannya, selisih pengelolaan data tidak kembali terulang di kemudian hari.

Share This Video


Download

  
Report form