PONTIANAK, KOMPAS.TV - Satu blok asrama TNI yang beralamat di Jalan Aliayang Pontianak Kota yang terdiri dari sepuluh Rumah hangus terbakar pada Kamis (17/6/2021) subuh.
Cepat nya api membakar asrama yang terbuat dari kayu para penghuninya tidak sempat menyelamatkan barang dalam rumah.
Setidaknya satu blok asrama hidayat yang terdiri dari sepuluh pintu rata dengan tanah.
Dimana 6 dari 10 rumah berpenghuni, sementara 4 diantaranya kosong.
Api dengan cepat membakar semua sisi bangunan yang terbuat dari kayu.
Agus Jam, salah seorang penghuni asrama, menyatakan semuanya barang milikinya hangus terbakar bahkan uang tunai 10 juta rupiah yang baru diambilnya dari bank ikut terbakar.
Ia mengatakan saat kejadian terjadi, rumah dalam kondisi kosong karena istrinya sedang menginap di rumah keluarga.
Setelah api dapat dipadamkan, para penghuni asrama memilah milah puing kebakaran untuk mengambil barang yang masih bisa digunakan.