Piala Eropa 2020: Fakta Pertemuan Spanyol vs Swedia

KompasTV 2021-06-14

Views 1.2K

KOMPAS.TV - Spanyol akan bertemu Swedia di laga penyisihan Grup E Piala Eropa 2020. Pertandingan ini akan digelar Selasa (15/6/2021) pukul 02:00 WIB, bertempat di Stadion La Cartuja, Sevilla, Spanyol.

Spanyol vs Swedia diketahui sudah 6 kali bertanding di ajang resmi. Spanyol mencatat 3 kemenangan, Swedia 1 kali menang, dan 2 pertandingan berakhir imbang.

Piala Eropa 2020 merupakan penampilan ke-11 Spanyol di kompetisi ini. Sementara Swedia tahun ini mencatatkan penampilan ke-7 di ajang Piala Eropa.

Uniknya, kedua tim berada di satu grup yaitu Grup F saat kualifikasi Piala Eropa 2020. Spanyol keluar sebagai juara grup dengan 26 poin, sedangkan Swedia di posisi runner-up dengan 21 poin.

La Furia Roja mencatatkan prestasi terbaik di ajang Piala Eropa, yaitu 3 kali membawa pulang trofi Henri Delaunay di edisi tahun 1964, 2008, dan 2012.

Sedangkan Si Biru-Kuning tercatat mampu melaju hingga semifinal di Piala Eropa 1992, dan perempat final Piala Eropa 2004.

Saat ini timnas Swedia dilatih oleh mantan pemain mereka yaitu Janne Andersson. Sedangkan Spanyol dilatih oleh Luis Enrique Martnez, yang juga pernah melatih klub Barcelona.

Menariknya, ada sejumlah pemain dari kedua tim yang pernah berada di satu klub, di antaranya:

- Diego Llorente & Alexander Isak (Real Sociedad 201920).

- David de Gea & Victor Lindelf (Manchester United 2017sekarang).

- Mikel Oyarzabal & Alexander Isak (Real Sociedad 2019sekarang).

- lvaro Morata & Dejan Kulusevski (Juventus 2020sekarang).

(*)

Grafis: Arief Rahman

Share This Video


Download

  
Report form