Atas Namakan Jihad, 138 Warga Sipil Dibantai Habis

VIVA.co.id 2021-06-06

Views 9.8K

VIVA – 138 warga sipil ditembak mati kelompok bersenjata di perkampungan sebelah utara Burkina Faso pada Jumat, 4 Juni 2021. Ini adalah serangan terburuk di negara Afrika tersebut dalam beberapa tahun terakhir. Insiden ini terjadi di perkampungan Solhan, provinsi Sahel's Yagha. Pasar dan beberapa rumah dibakar dan warganya dibantai. Menurut pemerintah Burkina Faso, ini adalah tindakan brutal pada jihadist kelompok Al-Qaida dan ISIS, yang berhasil masuk negara tersebut 5 tahun lalu. Tak hanya 138 korban jiwa, menurut warga setempat masih banyak korban luka namun angkanya simpang siur. Akibat peristiwa ini, Bukrina Faso menetapkan tiga hari berkabung nasional.


Share This Video


Download

  
Report form