MEDAN, KOMPAS.TV Bobby Nasution akhirnya menemui para jurnalis yang tergabung dalam Forum Jurnalis Medan, pada Jumat (07/05/2021).
Dalam kesempatan ini para jurnalis menyampaikan keluhan dan protes terkait sistem pengamanan di kantor Wali Kota Medan seolah mirip dengan istana negara.
Bobby Nasution pun menerima masukan dan mengaku bersedia dikritik.
"Diskusi hari ini saya terima kasih, kita semua kerja butuh dikoreksi kalau ada salah tentunya akan diperbaiki, saya tahu ini kasih sayang jurnalis, kita kerja sama-sama enak, kita kerja pnuhi target. Saya terimakasih ke teman-teman jurnalis. Kalau ada salah koreksi saja. Inti kesalahan itu sudah diperbaiki gitu saja."ungkap Bobby usai pertemuan.
Sebelumnya diskusi ini terjadi usai adanya demo dari para jurnalis di depan kantor Balai Kota terkait 2 jurnalis yang diusir saat menunggu wawancara Bobby.
Pengusiran diketahui dilakukan tim pengamanan wali kota medan, Bobby Nasution.
Dengan alasan kehadiran 2 jurnalis tersebut mengganggu ketenangan, maka keduanya diusir pihak keamanan.
Video Editor: Vila