Viral Driver Ojol Baca Alquran saat Tunggu Hujan Reda di Tangerang, Perekam Mengaku Terharu

Tribunnews 2021-05-01

Views 4

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial seorang driver ojek online membaca Alquran saat berteduh menunggu hujan reda, Sabtu (1/5/2021).

Pria yang ada dalam video tersebut tampak membuka Alquran kecil yang dibawanya.

Video tersebut direkam oleh seorang pengguna akun TikTok bernama Jihan Salsabila (20).

Dikutip dari Tribunnews.com, video tersebut diunggah Jihan di akun TikTok-nya @ji_annn, Selasa (20/4/2021).

Dalam video tersebut, seorang driver ojol pria tampak sedang duduk di pinggir toko.

Sebuah helm berwarna krem tampak berada di samping driver tersebut.

Kondisi saat itu juga sedang diguyur hujan deras sehingga driver tersebut meneduh.

Pria yang mengenakan jaket driver ojol tersebut tampak membaca Alquran sembari menunggu hujan reda.

Jihan yang mengaku merekam kejadian tersebut terharu melihat sang driver ojol.

Wanita 20 tahun ini mengaku merekam kejadian tersebut pada 27 November 2018.

Kejadian tersebut terjadi di sebuah apartemen di Tangerang Banten.

Kala itu, Jihan mengaku dirinya pulang ke apartemen seusai kuliah selesai.

Saat di depan lobi apartemennya, ia melihat ada seorang dirver ojol yang tengah membaca Alquran.

Jihan sendiri mengaku terharu dengan sikap driver ojol tersebut.

"Aku habis kuliah pulang ke apartemen mau ambil barang."

"Terus kondisinya sedang hujan deras dan aku berhenti di lobi apartemennya," ujarnya saat dihubungi Tribunnews.com, Kamis (29/4/2021).

"Di situ aku lihat si masnya lagi membaca Alquran," sambung Jihan.

Ia kemudian berinisiatif merekam kejadian tersebut.

Jihan lantas mengunggah video rekamannya dua tahun setelah kejadian yakni Selasa (20/4/2021).

Jihan tak menyangka, video tersebut membuahkan komentar-komentar positif dari warganet.

"Kemarin iseng-iseng upload video di TikTok."

"Ternyata respons orang-orang baik dan banyak yang mendoakan masnya," ungkap dia.

(*)



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Driver Ojol Baca Alquran saat Berteduh, Sikapnya Tuai Pujian, Pengunggah: Banyak yang Mendoakan, https://www.tribunnews.com/regional/2021/05/01/driver-ojol-baca-alquran-saat-berteduh-sikapnya-tuai-pujian-pengunggah-banyak-yang-mendoakan?page=all.
Penulis: Nuryanti
Editor: Pravitri Retno Widyastuti

Share This Video


Download

  
Report form