JAKARTA, KOMPAS.TV Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam Munarman ditangkapl Densus 88 Anti teror di kediamannya pada Selasa (27/4) sore hari.
Dalam momen penangkapannya, Munarman ditangkap mengenakan baju putih dan celana pendek.
Munarman juga sempat berdebat dengan polisi saat ditangkap tim Densus 88.
"Ini tidak sesuai hukum, harusnya," kata Munarman
"Iya nanti aja pak, nanti," kata Polisi yang menangkapnya.
Munarman juga sempat meminta untuk mengenakan alas kaki sebelum digiring masuk ke dalam mobil.
"Saya pakai sandal, saya pakai sandal," ujar Munarman.
"Sudah jalan," kata polisi.
Munarman ditangkap diduga terlibat dalam pembaitan di tiga tempat yakni UIN Jakarta, Medan dan Makassar serta diduga terlibat dalam membuat jaringan JAD dan ISIS di Indonesia.
Penggeledahan juga dilakukan di Rumah Munarman dan di sekitar markas FPI Petamburan, Jakarta.
Video Editor: Lisa