GOWA, KOMPAS.TV - Densus 88 anti teror kembali mengamankan satu orang teduga teroris di kabupaten gowa sabtu pagi 03/04/2021 .
Pasca aksi bom bunuh diri di geraja katedral makassar pada minggu 28 maret tim densus 88 anti teror dibantu kepolisian polda sulawesi selatan kembali menangkap satu orang terduga teroris di salah satu kompleks perumahan di desa bontoala pallangga kabupaten gowa. Terduga teroris yang ditangkap diketahui berinisial w 36 tahun. Selain mengamankan satu terduga teroris tim densus 88 anti teror juga mengamankan sejumlah barang bukti dari dalam rumah terduga pelaku.
Dari keterangan kepolisian terduga teroris masuk dalam kelompok jaringan jamaah ansharut daula dan memiliki kedekatan khusus dengan terduga teroris yang tewas tertembak di kompleks vila mutiara makassar beberapa bulan lalu.
Kabid humas polda sulwesi selatan kombes evan zulpan membenarkan adanya satu orang terduga teroris diamankan di kabupaten gowa. Selain di kabupaten gowa tim densus 88 juga menangkap satu orang terduga teroris di makassar berinisial- h 30 tahun.
Sebelumnya 20 orang terduga teroris diamankan pasca kejadian bom bunuh digereja katedral makassar. Dua orang dipulangkan lantaran petugas tidak menemukan cukup bukti.
#DENSUS88
#TERORISME
#POLRI