Gudang Toko Kue Kartikasari Bandung Terbakar, Kerugian Capai Jutaan Rupiah!

KompasTV 2021-03-02

Views 1.4K

BANDUNG, KOMPAS.TV - Kebakaran melanda di salah satu pusat toko kue Kartikasari di Jalan Ir Juanda Dago, Kota Bandung.

Terlihat dari video amatir warga, kebakaran asap tebal muncul dari titik api di salah satu bagian toko.

Terlihat petugas pemadam kebakaran Kota Bandung yang terjun langsung ke lokasi kejadian.

Petugas bahu-membahu memadamkan api.

Sebanyak enam unit mobil pemadam kebakaran di terjunkan, untuk memadamkan api.

Api dapat dipadamkan satu jam setelah kejadian.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Namun, kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.



Share This Video


Download

  
Report form