PONTIANAK, KOMPAS.TV - Pemerintah Kecamatan Pontianak Barat memastikan terus mengawasi masyarakat Gang Pisang Berangan yang terdampak penyakit Scabies. Warga sekitar juga diharapkan mengurangi kegiatan di luar rumah, terutama aktivitas yang bersentuhan langsung.
Imbauan disampaikan, agar penyakit yang diakibatkan oleh kutu ini, tidak semakin meluas. Selain menerapkan pola hidup sehat, warga juga diajak membersihkan rumah secara merata, terutama pada tempat tidur, kursi, hingga penggunaan pakaian. Sirkulasi udara disarankan harus baik dan mendapatkan cahaya matahari yang cukup.
Masyarakat sekitar lokasi penyebaran Scabies, diminta tidak menggunakan air parit untuk sementara waktu. Mereka disarankan kembali memakai air leding dari PDAM, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Simak informasi lain dari Kota Pontianak dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.