SUKABUMI, KOMPAS.TV - Edukasi dan kampanye pencegahan penyebaran Covid 19, di Panti Asuhan Muslimin Sukmawinata Kota Sukabumi, Jawa Barat, dilakukan oleh sejumlah Relawan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat Kelurahan Benteng atau Sibat, bersama pihak Kelurahan Benteng.
Panti Asuhan menjadi perhatian dalam pelayanan para relawan SIBAT dan unsur satgas, karena kelompok masyarakat ini rentan terjadi penularan Covid-19. Dengan melakukan pelayanan disinfeksi, edukasi dan mendistribusikan paket bantuan perilaku hidup bersih dan sehat.
Menurutnya, kegiatan ini meliputi edukasi PHBS, praktek langkah cuci tangan yang benar, disinfeksi dan distribusi bantuan PHBS kit.,
Dengan kegiatan ini diharapkan, menjadi langkah antisipasi yang baik untuk mencegah Covid-19, dengan menerapkan PHBS juga rajin mencuci tangan.,