Bantuan Korban Gempa Wilayah Terisolasi di Mamuju Dipercepat

KompasTV 2021-01-27

Views 427

MAMUJU, KOMPAS.TV - Bantuan untuk korban gempa di Sulawesi Barat terus dikebut sejak Rabu (27/1/2021) pagi.

Selain melalui jalur udara, bantuan logistik juga dikirim menggunakan motor trail.

Percepatan distribusi bantuan ini difokuskan untuk korban gempa yang terisolasi di Kabupaten Mamuju dan Majene. Bila selama ini bantuan untuk wilayah terisolasi menggunakan helikopter, kini satgas bantuan udara juga mempersiapkan motor trail untuk ke wilayah terisolasi.

Setidaknya ada 7 wilayah di Sulawesi Barat yang sebelumnya terisolasi kini mulai bisa diakses 90 persen. Itu pun harus memakai kendaraan bermotor khusus jalur ekstrem seperti motor trail.

Sementara itu di tenda pengungsian di sejumlah titik, bantuan pengungsi di kota Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat, juga terus mengalir.

Share This Video


Download

  
Report form