PALU, KOMPAS.TV - Pelaksanaan vaksinasi tahap satu pada tenaga kesehatan dan pelayan publik di Kota Palu, masih berjalan sebesar sepuluh persen, kendala teknis pada pendataan menjadi hambatan pada pelaksanaan vaksinasi di dua puluh tiga fasilitas kesehatan.
Data dari dinas kesehatan Kota Palu, pada tahap satu, Kota Palu mendapat lima ribu dosis vaksin yang diperuntukan pada tenaga kesehatan dan pelayan public, dari lima ribuan vaksin itu Kota Palu baru melakukan vaksinasi sekitar lima ratusan dosis.
Kepala Bidang Pencegahan, Pengendalian Penyakit dan Kesehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Kota Palu Dokter Lutfiah mengatakan target pelaksanaan vaksinasi di kota palu terkendala dengan masalah teknis, pihak dinas kesehatan pun telah memberikan solusi agar pelaksanaan vaksinasi agar terus berjalan mencapai target.
Di Kota Palu menyediakan dua puluh tiga fasilitas kesehatan yang melayani vaksinasi, tiga belas diantaranya puskesmas, sembilan rumah sakit dan satu kementerian kesehatan pelabuhan, pelaksanaan vaksinasi tahap satu akan berakhir pada tanggal 27 januari, sejumlah kebijakan pada vaksinasi telah dilakukan untuk memastikan target dapat terpenuhi.
#Vaksin #Pandemi #Covid19