KEDIRI, KOMPAS.TV - Cuaca buruk yang terjadi beberapa hari terakhir membuat pasokan ikan laut di pasar tradisional kota Kediri berkurang. Akibatnya harga ikan mengalami keniaikan yang berdampak pada berkurangnya omzet penjualan sebesar 70 persen.
Sejak 1 pekan terakhir para pedagang ikan laut di pasar Setono Betek kota Kediri mengeluhkan sepinya pembeli. Naiknya harga ikan laut menjadi penyebab berkurangnya minat beli para konsumen.
Peningkatan harga itu terjadi karena pasokan ikan laut dari nelayan berkurang 50 persen dari biasanya. Cuaca buruk yang terjadi di laut utara Jawa menjadi penyebab merosotnya hasil tangkapan ikan para nelayan.
Kini harga sejumlah ikan laut mengalami peningkatan 5 hingga 10 ribu rupiah per kilogram. Bahkan harga cumi-cumi menembus 85 ribu rupiah per kilogram, naik dari sebelumnya yang hanya 60 ribu rupiah saja.
Akibat langka dan mahalnya ikan laut tersebut omzet penjualan para pedagang berkurang drastis hingga 70 persen. Kini para pedagang memilih memperbanyak ikan air tawar sebagai solusi kelangkaan ikan laut.
#Kediri #Cuacaburuk #Ikanlaut #Ekonomi #Pasar #Beritakediri