Pandemi Corona, Warga Ramai Gadaikan Harta Benda

KompasTV 2021-01-05

Views 1.7K

KEDIRI, KOMPAS.TV - Pegadaian ramai diserbu warga yang membutuhkan uang karena lesunya perekonomian akibat pandemi corona. Pegadaian menjadi andalan warga untuk bisa mendapatkan uang tanpa harus menjual harta benda mereka.

Sejak Juni 2020, kantor Pegadaian Syariah di Jalan Brawijaya, Kota Kediri, semakin ramai dikunjungi warga.

Lesunya ekonomi dan berkurangnya pendapatan menjadi alasan warga memilih menggadaikan harta benda yang dimiliki untuk bisa mendapatkan dana segar dengan bunga yang ringan.

Mulai dari perhiasan, alat elektronik, hingga kendaraan bisa digadaikan. Dalam satu hari sedikitnya ada 120 orang yang datang untuk menggadaikan harta bendanya.

Diprediksi bahwa jumlah penggadai masih akan terus meningkat selama masa pandemi corona belum berakhir karena menjadi salah satu solusi yang dipilih warga untuk mendapatkan uang dengan mudah tanpa harus menjual harta benda mereka.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Share This Video


Download

  
Report form