Anjing Hilang Ditemukan Duduk Dekat Poster ‘Hilang’ Miliknya - TomoNews

TomoNews Indonesia 2020-12-16

Views 1

YANGON / MYANMAR - Tak disangka, seekor anjing peliharaan yang hilang ditemukan duduk menunggu tepat dekat poster gambar anjing itu sendiri.

Saat itu seorang wanita bernama Myat Mon Mon Maung menemukan sebuah poster anjing hilang yang tertempel di tiang, dan tepat di bawahnya ada seekor anjing yang wajahnya sama dengan yang ada pada poster. Anjing itu hanya duduk diam.

Dalam unggahan di Facebooknya, Mon Mon Maung menyatakan bahwa dirinya adalah seorang pecinta anjing, dan dia bisa mengerti kekhawatiran pemilik anjing saat peliharaan mereka hilang seperti ini.

Melihat nomor yang tertera pada poster, wanita itu pun segera menelpon nomor yang tercantum.

Pertemuan bahagia ini diabadikan oleh Myat Mon Mon Maung dalam sebuah video, dan dipublikasikan lewat akun Facebooknya.

Setelah dipertemukan kembali, Ki Ki dengan pemiliknya pun naik motor untuk pulang ke rumah mereka.

Sungguh akhir yang bahagia.

Share This Video


Download

  
Report form