Gelaran BRI UMKM Export Brilian Preneur 2020

KompasTV 2020-12-15

Views 3.1K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bank Rakyat Indonesia kembali menggelar BRI Umkm Export Brilian Preneur 2020, sebagai wujud konsistensi dalam pemberdayaan UMKM Indonesia.

Ini juga sebagai bentuk dukungan bagi UMKM untuk bangkit di tengah pandemi, dan turut menggerakkan ekonomi nasional.

Di tengah pandemi, acara BRI UMKM Export Brilian Preneur 2020, diselenggarakan berbeda dengan tahun sebelumnya. Kali ini dilakukan secara hybrid, dan virtual.

Acara diikuti 573 pelaku UMKM binaan BRI, 400 diantaranya mengikuti pameran secara fisik di Jakarta.

Pelaku UMKM yang mengikuti kegiatan ini berasal dari berbagai bidang usaha meliputi, fashion, accessories & beauty, home decor & craft, dan food & beverage.

Direktur bisnis mikro Bank BRI, Supari mengatakan Bank BRI akan terus memfasilitasi UMKM agar dapat mengembangkan usahanya dan bisa go internasional.

"ini menjadi bagian dari kegiatan pemberdayaan BRI khususnya di literasi bisnis, bagi mereka yang sudah memiliki kapasitas untuk di akses dengan pasar global, tiga hari terakhir ini dipertemukan dengan para pembeli di Luar Negeri" ujar Supari.

Di puncak acara UMKM Export Brilian Preneur 2020, BRI juga mengadakan penghargaan untuk pengusaha muda, dan expo terbaik sebagai wujud apresiasi Bank BRI kepada pelaku UMKM.


Share This Video


Download

  
Report form