SUMEDANG, KOMPAS.TV - Olah tempat kejadian perkara, dilakukan oleh satuan lalulintas Polres Sumedang, dengan menyisir sejumlah titik lokasi awal terjadinya kecelakaan, di jalan Tanjungsari Kabupaten Sumedang.
Olah tempat kejadian perkara dilakukan, guna kepentingan penyidikan dan mengungkap dibalik insiden kecelakaan maut, yang telah merenggut nyawa satu orang, dan belasan orang lainnya luka luka, pada selasa siang kemarin.
Menurut Kasatlantas Polres Sumedang, dari hasil olah tkp, kendaraan truk dari arah Bandung menuju Sumedang, rem tidak berfungsi dengan baik, sehingga menabrak kendaraan di depannya dan berhenti setelah menabrak toko.
Sejumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan, hingga selasa malam, sebagian sudah dievakuasi ke pos Satlantas Polres Sumedang, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait penyebab kecelakaan beruntun tersebut.
Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/
Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/