BALI, KOMPAS.TV - Berbagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, terus dilakukan oleh semua kalangan, termasuk sosok ibu yang juga beprofesi sebagai perwira polisi.
Setiap hari ia selalu mengingatkan dan memastikan seluruh anggota keluarga dan personel polisi di lingkungannya untuk disiplin dan patuh dalam menerapkan protokol kesehatan.
Tak kenal lelah untuk mengingatkan pentingnya penerapan protokol kesehatan.
Itulah kata yang mencerminkan sosok ibu yang juga bertugas sebagai Kapolres Karangasem Bali, Ni Nyoman Suartini, selalu memastikan seluruh lingkungannya disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan.
Hal ini dinilai sangat penting, mengingat pekerjaannya sebagai polisi yang kerap bertemu masyarakat luas.
Bagi Ni Nyoman Suartini, patuh protokol kesehatan dengan menerapkan 3M, yakni rajin mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan menggunakan masker, menjadi langkah efektif yang bisa dilakukan untuk melindungi diri dan lingkungan dari paparan Covid-19.
Selain di lingkungan kerja, Ni Nyoman Suartini juga selalu berupaya penerapan protokol kesehatan ini juga dapat diterapkan seluruh anggota keluarganya.
Ia menyebut, disiplin untuk mematuhi protokol kesehatan harus dimulai dari dalam rumah, dan diharapkan bisa diterapkan dimanapun dan kapanpun.
Di sela-sela kesibukannya, Ni Nyoman selalu berusaha untuk memastikan anggota keluarganya tetap terlindung dari paparan covid-19.
Oleh karenanya, selain menyadarkan akan pentingnya penerapan protokol kesehatan, ia juga berupaya untuk selalu memberikan asupan makanan bergizi untuk keluarganya.
Ni Nyoman berharap, penerapan protokol kesehatan juga dapat diterapkan oleh seluruh masyarakat.
Langkah ini dilakukan untuk bisa bersama-sama memerangi Corona.