KUBU RAYA, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, mempersiapkan pengadaan mobil uji PCR yang berguna untuk menguji sampel tes usap atau tes swab. Satu unit mobil itu akan dapat memeriksa seratus orang dalam satu hari, dengan hasil dapat diketahui pada hari yang sama. Mobile PCR milik Pemkab Kubu raya dijadwalkan tiba pada bulan ini.
"Bulan ini rencananya mobile PCR akan tiba secepatnya. Saya harap dengan adanya mobile PCR warga yang swab hari ini bisa langsung keluar hasilnya di hari yang sama," ucap Marijan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya.
Mobile PCR itu menurut rencana akan ditempatkan pada titik-titik tertentu, terutama yang dinilai menjadi objek kerumunan masyarakat.
Simak informasi lain dari Kabupaten Kubu Raya dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.
#MobilePCR #Covid19 #KubuRaya