Cawabup Sahrul Gunawan Tidak Bisa Dekat Dengan Warga

KompasTV 2020-09-29

Views 476

BANDUNG, KOMPAS.TV - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandun, Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan, melakukan kampanye ke kawasan desa Cikembang, Kertasari.

Kedatangan artis Sahrul Gunawan menjadi pusat perhatian warga, bahkan warga terlihat mengabaikan protokol kesehatan dengan berkerumun.

Menghindari semakin banyak warga, proses kampanye dilaksanakan tidak berlangsung lama.

Menurut Sahrul, dirinya dan juga panitia sudah melakukan himbauan agar warga menjaga jarak.

Namun antusias warga yang tinggi menyebabkan kondisi ini tidak bisa dihindarkan.

Artis Sahrul Gunawan maju di pilkada Kabupaten Bandung bersama Dadang Supriatna melalui dukungan pkb, nasdem, pks serta demokrat, dengan nomor urut tiga.

Selain sahrul, ada mantan pemain Persib Bandung, Atep yang maju bersama Yena Sskandar Ma'soem dengan nomor urut dua, didukung oleh pdip dan pan.

serta pasangan Kurnia Agustina dan Usman Sayogi dari golkar dan gerindra, dengan nomor urut satu.



IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjawabarat/

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/



Share This Video


Download

  
Report form