Peresmian Sentra Medika Hospital International

KompasTV 2020-09-21

Views 3

MANADO, KOMPAS.TV- Satu lagi fasilitas Rumah Sakit tipe B beroperasi di Provinsi Sulawesi Utara, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey meresmikan beroperasinya Sentra Medika Hospital International Minahasa Utara yang akan melayani masyarakat berkaitan dengan layanan kesehatan.

Sentra Medika Hospital International Minahasa Utara, merupakan Rumah Sakit tipe B bertaraf Internasional yang merupakan bagian dari Sentra Medika Grup.

Tahap awal beroperasi, Rumah Sakit ini akan melayani pasien dengan 200 tempat tidur, dan di awal tahun tahun 2021 akan hadir dengan kapasitas penuh mencapai 550 kamar.

Beroperasi di tengah pandemi COVID-19, Rumah Sakit ini turut membantu Pemerintah dalam penanggulangan wabah korona dengan menyiapkan puluhan ruang isolasi bagi pasien terpapar virus COVID-19. Selain menyiapkan ruang isolasi, di Rumaah Sakit ini tersedia 20 ventilator.

Hadir sebagai Rumah Sakit Swasta tipe B pertama di kabupaten Minahasa Utara, Sentra Medika Hospital International Minut memiliki layanan keunggulan yang ditunjang dengan peralatan medis teknogi modern seperti Cardiovascular and Neuroscience Center, Comprehensive Radiology and Imaging Center, Dialysis Center, Urology Center, Sentra Medika Hospital Eye Center, Stroke Center, TBC Center, Infertility Center, Medical Rehabilitation Center dan Endoscopy and Laparoscopy.

Sentra Medika gruap mengklaim, pihak Rumah Sakit menyiapkan Incinerator dengan teknologi pengolaham limbah menggunakan temperatur tinggi dan kapasitas yang besar untuk penanganan limbah B-3 Rumah Sakit.

Adapun Rumah Sakit ini dibangun dengan konsep "Medical Tourism", dimana Rumah Sakit ini berdampingan dengan The Sentra Hotel, yang diharapkan turut mendukung sektor pariwisata yang merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Daerah.

#kompastvmanado #sentramedikagrup #peresmian

Yannemieke Singal Kompas tv Minahasa Utara



Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara





Share This Video


Download

  
Report form