Sulawesi Tengah Peringkat Dua Tertinggi Dalam Indeks Kerawanan Pilkada

KompasTV 2020-09-07

Views 2

PALU, KOMPAS.TV - Hasil indeks tingkat kerawanan Pilkada tahun 2020, Provinsi Sulawesi Tengah berada di peringkat ke dua tertinggi. Kabupaten Poso dianggap paling rawan dengan level lima dari enam level.


Jajaran Kepolisian dan TNI sudah mulai mengerahkan pasukan ke beberapa titik rawan di wilayah Sulawesi Tengah, hal ini menyusul Provinsi Sulawesi Tengah menduduki peringkat ke dua dalam indeks kerawanan Pilkada.


Indeks ini telah melewati penilaian dari beberapa pihak, di atas Sulawesi Tengah ada Provinsi Sulawsi Utara. Sementara wilayah Sulawesi Tengah ada Kabupaten Poso yang dianggap paling tinggi tingkat kerawannya dalam Pilkada tahun 2020 ini.

Khusus untuk pengamanan Pilkada tahun 2020, Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah menyiagakan sembilan belas ribu delapan puluh lima personel, ribuan personel itu juga dibantu personel TNI dan perangkat pengamanan daerah.

#Pilkada #Sulteng #RawanPilkada

Share This Video


Download

  
Report form