Kemenaker : 1.000 BLK Komunitas Dibangun Ditengah Pandemi

KompasTV 2020-09-01

Views 1.3K

SEMARANG, KOMPAS.TV - Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziah pada acara penandatanganan perjanjian kerja bersama pembangunan workshop BLK Komunitas di Kota Semarang. Jika tahun lalu sudah terbentuk 1.113 BLK Komunitas di seluruh Indonesia, tahun ini ditargetkan ada 1.000 BLK komunitas.

Bantuan BLK Komunitas yang diberikan yaitu berupa bantuan pembiayaan pembangunan 1 unit gedung workshop dan bantuan peralatan pelatihan vokasi untuk 1 kejuruan. Nilai bantuan yang diberikan yakni 1 Miliar rupiah per BLK Komunitas.

Namun, pembangunan 1.000 BLK Komunitas tersebut nantinya tidak akan bisa dilakukan serentak ditengah pandemi Covid-19, sehingga akan dilakukan secara bertahap. Selain itu, Kementerian Ketenagakerjaan juga menyalurkan sejumlah program bantuan untuk membantu memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat yang terdampak Covid-19, seperti program kerja mandiri, padat karya dan inkubasi bisnis.

#BLKKomunitas #Covid-19 #KementerianKetenagakerjaan

























































































Share This Video


Download

  
Report form