Klungkung, KOMPASTV - Inilah kegiatan kelompok muda mudi yang tergabung dalam penyuluh bahasa bali di kabupaten klungkung bali . Mereka secara getol ikut dalam pelestarian peninggalan budaya , yang diwariskan secara turun temurun , salah satunya adalah karya sastra berupa lontar bertuliskan aksara bali dan berbahasa jawa kuno
Seperti puluhan lontar peninggalan kerajaan klungkung bali , yang tersimpan di puri agung saraswati klungkung , kali ini dikonservasi , diidentifikasi dan dilakukan perawatan , karena sejak ditinggalkan sejak tahun 1930an silam lontar ini tidak pernah dibuka hanya diupacarai saja dari pihak keluarga kerajaan
I Wayan Arta Dipta selaku ketua penyuluh bahasa bali klungkung mengatakan , kondisi lontar sudah banyak yang berdebu dan hampir rusak . Sehingga perlu dilakukan perawatan secara maksimal , dengan isi bacaan dalam lontar tersebut lebih banyak mengenai silsisah orang-orang bali , pemerintahan yang kala itu wajib diketahui oleh para pemimpin utamanya raja-raja di bali
Tjokorda Raka Putra , selaku pewaris lontar mengaku selama ini tidak ada perawatan khusus hanya tersimpan rapi didalam sebuah kotak khusus dan diupacarai saja setiap hari raya saraswati . Kedepan setelah teridentifikasi dan tercatatkan apa saja insinya , kemudian akan dibedah kembali agar bisa diketahui oleh masyarakat umum dibali , sebagai tambahan ilmu pengetahuan dan sejarah baru dibali
#bali #lontar #adat #budaya #tradisi #bali #aksarabali #warisanleluhur