Meski Telah Dibuka, Puskesmas Pasir Panjang Sepi Pengunjung

KompasTV 2020-08-06

Views 1.1K

KUPANG, KOMPAS.TV - Pelayanan kesehatan Puskesmas Pasir Panjang di Kelurahan Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, kembali buka sejak Senin kemarin pasca dua orang tenaga medis dinyatakan sembuh dari covid-19.

Meskipun telah dibuka namun sesuai pantauan Kamis siang tadi, aktivitas pelayanan di puskesmas tersebut belum nampak karena masih sepi dari pengunjung yang ingin berobat.

Para tenaga medis dan dokter terlihat berada di puskesmas ini dan setia meninggu warga yang ingin berobat.

Pembukaan pelayanan di puskesmas itu juga dilakukan setelah Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Kupang melakukan tracing terhadap warga maupun keluarga dari tenaga medis yang sempat terpapar covid-19.

"Sejak Senin sudah dibuka karena puskesmas itu sudah steril," ucap Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, drg. Retnowati saat dikonfirmasi.

Warga Kota Kupang yang kepesertaan BPJS-nya melalui Puskesmas Pasir Panjang diharapkan dapat memanfaatkan kembali layanan kesehatan karena puskesmas tersebut telah disterilkan dan bebas covid-19.

Sebelumnya Puskesmas Pasir Panjang sempat ditutup lebih dari sebulan akibat seorang dokter dan dua tenaga medis terpapar covid-19 akibat transmisi lokal.

#PuskesmasDibuka #PuskesmasPasirpanjang #PuskesmasSepi

Share This Video


Download

  
Report form