Suasana Shalat Jumat Pertama Kalinya di Hagia Sophia Turki dalam 86 Tahun

KompasTV 2020-07-24

Views 775

TUKRI, KOMPAS.TV - Inilah suasana Shalat Jumat pertama di Hagia Sophia dalam 86 tahun.

Untuk pertama kalinya lagi dalam 86 tahun Shalat Jumat diselenggarakan pada Jumat, 24 Juli 2020.

Terlihat jemaah memadati area dalam dan luar masjid. Diperkirakan sekitar 1.000 orang mengikuti jalannya Shalat jumat pertama ini.

Gedung berusia 1.500 tahun ini semula adalah katedral. Lukisan dan ornamen kristiani ditutup tirai dengan mekanisme khusus selama Shalat.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengundang Paus Fransikus untuk menghadiri pembukaan masjid, lapor kantor berita Anadolu.

Shalat Jumat pertama akan dipimpin oleh Ali Erba ketua direktur keagamaan, lapor harian Turki Hrriyet.

Karpet yang akan dipakai untuk shalat Jumat diproduksi di Provinsi Manisa, salah satu pabrik karpet pertama di Turki.

Presiden Erdogan pada 10 Juli lalu menetapkan bangunan yang menjadi katedral selama 900 tahun itu sebagai masjid, setelah pengadilan membatalkan status bangunan ikonik yang ditetapkan UNESCO sebagai peninggalan bersejarah.

Share This Video


Download

  
Report form