Menteri Kesehatan Turki Fahrettin Koca berbicara dalam konferensi pers setelah menghadiri pertemuan dengan Dewan Sains yang membahas Covid-19, melalui konferensi video, di Ankara, Turki, pada 1 Juli 2020.
Lebih dari 2.300 orang sembuh dari Covid-19 di Turki dalam 24 jam terakhir, menurut menteri kesehatan, pada Rabu.
Total sebanyak 2.311 pasien yang sembuh dari Covid-19, sehingga membawa total orang yang pulih menyentuh angka 175.422, ujar Fahrettin Koca, setelah melakukan pertemuan dengan komite ilmiah, di ibu kota Ankara. (Anadolu Agency/Sıtkı İlanbey/Nani Afrida)