Viral Video Daging Busuk Untuk Sate

KompasTV 2020-06-05

Views 2

ACEH BESAR, ACEH, KOMPAS.TV- Sebuah video viral bereda di media sosial tentang kondisi sebuah rumah pedagang sate keliling yang berada dikawasan Baitussalam, Aceh Besar. Diduga, Video daging busuk itu akan di gunakan untuk membuat sate. Ternyata, bau dan ulat yang juga sempat virul itu timbul dari air rebusan ayam yang ditampung sebelum dibuang.

Pemilik usaha sate keliling Mahyuddin mengaku bau busuk yang timbulkan itu berasal dari air rebusan daging yang ditampung dalam fiber dan ember belakang rumahnya, bukan dari daging yang diolah untuk sate yang dijual.

Mahyudin juga menjelaskan bahwa air rebusan itu ditampung hingga tiga hari, jika fiber penuh lalu dibuang ke saluran yang jauh dari pemukiman warga. Karena terlalu lama tidak dibuang, air rebusan menimbulkan bau yang tidak sedap.

Hal tersebut dibenarkan iqbal, pedagang ayam ditempat biasa dimana mahyuddin membeli ayam untuk sate. Iqbal mengaku bahwa Mahyuddin setiap hari membali daging segar serta lemak dan kulit ayam untuk dijadikan sate.

Selain itu, pihak Polisi bersama perangkat kecamatan baitussalam, Aceh Besar, kamis (04/06/2020) langsung turun ke lokasi sesudah mendapatkan laporan dari masyarakat.

Kapolsek Baitussalam, Iqbal Safrijal menjelaskan bahwa pihaknya bersama dengan perangkat Kecamatan hanya bemberikan pembinaan terhadap Mahyuddin. Sementara barang bukti dimusnahkan langsung dengan cara dibakar.

Iqbal menambahkan bahwa sampel dagangan milik Mahyudin akan dilakukan uji laboratorium apakah ayam dan bahan baku utama dagangannya menunggunakan daging busuk atau sebaliknya.

#aceh #dagingbusuk #satebusuk

Share This Video


Download

  
Report form