KOMPAS.TV - Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul dimakamkan di Taman Makam Batu Lima, Selasa malam (28/4/2020).
Pemakaman dilakukan dengan protokol penanganan Covid-19.
Pemakaman Wali Kota Tanjungpinang digelar tanpa proses upacara apapun.
Semua petugas mengenakan alat pelindung diri lengkap sesuai protokol Covid-19.
Istri wali Kota Tanjungpinang Syahrul juga hadir dalam pemakaman menggunakan APD lengkap.
Saat ini sang istri juga berstatus positif corona.
Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Rahma diangkat sebagai pelaksana tugas Wali Kota Tanjungpinang.
Pengangkatan Rahma dilakukan sehari setelah wali kota tanjungpinang sahrul meninggal karena corona.
Rahma memastikan pemerintahan kota tanjungpinang berjalan normal meski masih dalam suasana berduka.