Tambang Emas Ilegal Longsor, 9 Orang Tewas

KompasTV 2020-04-20

Views 2

SUMATERA BARAT, KOMPAS.TV - Akibat cuaca buruk, tambang emas ilegal di Nagari Ranah, Pantai Cermin, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, Longsor, sabtu (18/4/2020) malam.

Sembilan orang petambang tewas akibat peristiwa ini.

Saat ini polisi telah memasang garis polisi di tempat kejadian perkara.

Untuk memastikan penyebab pasti terjadinya longsoran, Polres Solok Selatan akan melakukan penyelidikan dan olah TKP.

Sementara itu, sembilan petambang yang meninggal dunia telah dimakamkan.

Sebelumnya, polisi telah memperingatkan warga untuk menutup aktivitas tambang yang tidak memiliki izin itu.,

Beginilah saat-saat proses evakuasi sembilan penambang yang menjadi korban dalam longsornya tambang emas ilegal di Solok Selatan, Sumatera Barat.

Dibantu warga, petugas melakukan proses evakuasi dengan alat seadanya.

Proses evakuasi korban baru dapat diselesaikan pada Minggu (19/4/2020) dini hari. #Longsor #MeninggalDunia #Sumbar

Share This Video


Download

  
Report form