Suara Bergetar, Pasien Sembuh Corona Wisma Atlet Ucapkan Terima Kasih

KompasTV 2020-04-19

Views 2.8K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Soedibyo merupakan pasien sembuh dari virus Corona yang telah dirawat lebih dari 20 hari di RS Darurat Corona Wisma Atlet. Ia dinyatakan negatif virus Corona setelah tes SWAB terakhir.

Soedibyo pun diperbolehkan pulang ke rumah pada hari ini Minggu, 19 April 2020.

Soedibyo mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan semua pihak yang telah membantunya dalam pengobatan penanganan Covid-19 pada dirinya. Sambil dengan suara bergetar, Ia juga mengucapkan terima kasih kepada tim medis RS Wisma Atlet yang sudah merawatnya selama 24 jam lebih dari 20 hari ini.

Ia terharu karena semua tim medis selalu memberikan dukungan dan memberinya semangat agar segera sembuh dari virus Corona.

Begitu pun dengan pasien sembuh lainnya yaitu Miske Maria. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan tim medis serta mengatakan fasilitas dari RS Wisma Atlet ini cukup baik.

Letkol Marinir M Arifin - Pengendali Medis dan Paramedis Wisma Atlet mengatakan pasien yang pulang pada 19 April 2020 ada sebanyak 38 pasien. Pasien ini merupakan pasien sembuh dari virus Corona yang telah dirawat lebih dari 20 hari.

\"Pasien ini merupakan pasien positif Covid-19 dengan SWAB, namun dirawat sampai lebih dari 20 hari, terakhir SWAB mereka dinyatakan negatif,\" ujar Letkol Marinir M Arifin.

Ia berharap agar masyarakat bisa mengerti dan memahami bersama bahwa Covid-19 bukan merupakan sebuah aib. Justru, pasien yang sudah sembuh dari Covid-19 ini harus didukung bersama-sama.

Hal ini Ia sampaikan karena masih banyaknya pesan pada Whatsappnya yang mengirimkan informasi ada warga yang ketakutan di komplek mereka karena ada pasien sembuh covid-19.

Para pasien ini meski sudah dipulangkan ke rumah, mereka harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari ke depan dan tetap dipantau kesehatannya oleh RS Darurat Corona Wisma Atlet.

Share This Video


Download

  
Report form