Persib Bandung Menang Telak Atas Persela Lamongan

KompasTV 2020-03-01

Views 1.7K

BANDUNG, KOMPAS.TV - Kemenangan juga diraih Persib Bandung setelah mencukur Persela 3 gol tanpa balas.

Wander Luiz mencetak brace di laga ini.

Tampil sebagai tuan rumah, Persib Bandung mengambil inisiatif menyerang saat bertemu Persela.

Hasilnya di menit 38, sepakan Geofrey Kastilion gagal dimentahkan Reki Rahayu.

Gol dari Kastilion menjadi satu-satunya pembeda di paruh pertama.

Selepas jeda, Maung Bandung memperlebar jarak dengan unggul 2-0, usai Wander Luiz memperdaya pemain belakang Laskar Joko Tingkir.

Unggul dua gol tidak membuat Persib kehilangan semangatnya.

Pada menit ke 70, Luiz berhasil mencetak brace di laga ini setelah menandukkan umpan kiriman frets butuan.

Skor 3-0 menjadi hasil akhir pertandingan ini untuk kemenangan Persib Bandung atas Persela.

Selengkapnya, Persija Jakarta sukses meraih kemenangan atas Borneo dengan skor 3-2.

Tiga gol Macan Kemayoran dicetak Osvaldo Hay, Marko Simic dan Evan Dimas.

Share This Video


Download

  
Report form