Polisi Gerebek Kawasan Rawan Peredaran Narkoba

KompasTV 2020-02-19

Views 2K

MEDAN, KOMPASTV - Satuan Sabhara Polrestabes Medan, menggerebek sebuah perkampungan yang rawan peredaran narkoba pada Selasa (18/02/2020). Sejumlah pria yang diduga pengguna dan pengedar narkoba nekad menceburkan diri ke sungai untuk menghindari petugas.

Sejumlah pria yang diduga pengguna narkoba di perkampungan padat penduduk di kawasan Pinang Baris Kota Medan langsung berhamburan ketika mengetahui kedatangan petugas Sabhara Polrestabes Medan.

Bahkan sejumlah pria nekad dengan menceburkan diri ke sungai untuk menghindari kejaran petugas. Di sekitar lokasi polisi menemukan satu paket sabu siap pakaidan sejumlah alat hisap sabu.

Dari kawasan ini polisi berhasil menangkap 3 pemuda yang diduga terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba.

Selain di kawasan Pinang Baris penggerebekan kawasan yang diduga rawan peredaran

narkoba juga dilakukan di kawasan Paya Geli Medan.

Di kawasan ini polisi menemukan sebuah rumah yang dijadikan sebagai lokasi perjudian jenis jackpot. Namun petugas tidak ditemukan seorang pun pemain judi yang diduga sudah lebih dulu kabur ketika mengetahui kedatangan polisi.

Kabag Ops Polrestabes Medan, AKBP Alimuddin Sinurat menyebut pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar lebih aktif melaporkan kondisi perkampungannya kepada pihak kepolisian.

Kegiatan penggerebekan kawasan yang rawan peredaran narkoba akan terus dilakukan pihak kepolisian hingga Kota Medan bersih dari peredaran narkoba.

#Narkoba #Gerebek #Judi

Share This Video


Download

  
Report form