Santai!! Memancing Sembari Makan Ikan Bakar

KompasTV 2020-02-03

Views 3

MALANG-KOMPAS.TV-Satu lagi tempat wisata kuliner hadir di Kabupaten Malang. Wisata kuliner ini menawarkan wisata ikan.

Yakni pengunjung bisa berwisata ikan, sembari memancing, hingga menikmati aneka sajian ikan bakar.

Wisata kuliner ikan ini yakni Waroeng Iwak 35, yang terletak di Lawang kabupaten Malang.

Menurut pemilik, Indra Patria, ide untuk menciptakan usaha kuliner ini berawal dari memanfaatkan tanah kosong dan memetakan kolam.

Pengunjung pun dibebaskan memilih langsung ikan dari kolam, untuk langsung disantap, baik digoreng maupun dibakar.

Selain itu pengunjung juga bisa memberi langsung makan ikan, hingga memancing.

Menu yang ditawarkan pun beragam, mulai tradisional, hingga Western.

Harga yang ditawarkan juga sangat murah, mulai dari Rp 12.000,- saja.

#wisatakuliner



Share This Video


Download

  
Report form