Sebuah Kota di New South Wales, Australia, menjadi medan pertempuran petugas pemadam kebakaran. Petugas berusaha mengendalikan api tepatnya di wilayah Pegunungan Snowy. Menurut pihak berwenang, akses listrik, air hingga telekomunikasi baru dapat pulih dalam waktu seminggu.
Sementara penduduk setempat menyebut kota itu mungkin tidak akan pernah pulih. Lebih dari 20 rumah di kota kecil ini hancur, dan beberapa masih dilalap api.
Sebelumnya, Seekor koala ditemukan terbakar parah dalam kebakaran hutan. ‘Sootie’, Koala dewasa itu awalnya dibawa ke Koala Care di Taree pada bulan November dengan keadaan cakar, bulu, hidung, dan telinganya terbakar parah. Namun, Koala tersebut tak dapat lagi bertahan hidup dengan sekuat tenaga. APTN.
Kota yang Terbakar di Australia Tak Akan Kembali Pulih?