UKRAINA — Seorang pemuda berhasil menghindari wajib militer dengan menikahi wanita yang 57 tahun lebih tua darinya sejak dua tahun lalu. Meskipun menjadi perbincangan dan dikritik banyak orang, hukum berpihak pada pemuda ini.
Dilaporkan dari t1, pada akhir 2017, Alexander Kondratyuk, pemuda asal Vinnitsa, Ukraina, mendapat surat perintah bahwa ia wajib mendaftar di pos komando lokal. Seluruh pemuda Ukraina berusia dari 18 sampai 26 tahun harus wajib militer selama satu tahun, kecuali..
Kalau pria tersebut mengurusi istrinya yang punya keterbatasan, maka ia diizinkan untuk tidak ikut wajib militer.
SOURCES: T1, Metro