Profil Riko Simanjuntak - Pesepak Bola Profesional

Tribunnewswiki 2019-09-30

Views 302

TRIBUN-VIDEO.COM - Riko Simanjuntak adalah seorang pesepak bola profesional asal Indonesia.

Saat ini, Riko Simanjuntak memperkuat klub asal Indonesia, Persija Jakarta.

Riko Simanjuntak lahir di Pematangsiantar, Sumatera Utara, Indonesia 26 Januari 1992.

Ayah Riko Simanjuntak merupakan mantan pesepak bola amatir dan berkat pengaruh sang ayahlah dia lalu menjadi pesepak bola.

Riko Simanjuntak memiliki kakak bernama Johan Simanjuntak, yang juga berkarier sebagai pesepak bola.

Posisi bermain Riko Simanjuntak, yang merupakan pemain berdarah Batak ini adalah penyerang.

Semasa kecil, Riko Simanjuntak pernah berjualan mainan anak-anak ketika masih kecil, karena keluarganya adalah kalangan menengah kebawah.

Share This Video


Download

  
Report form