Pemungutan suara Pemilu 2019 sudah berlangsung di 87 negara dari 130 negara yang melaksanakan pemungutan suara. Salah satu kendala dalam pelaksanaan di lapangan adalah WNI yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK) sulit dilayani karena hanya disediakan waktu satu jam sebelum TPS ditutup dan itu bila masih ada persediaan surat suara. Maka calon pemilih diingatkan datang ke TPS tepat waktu.