UKRANIA — Alena Kravchenko, wanita berumur 33 tahun asal Ukraina ini disebut sebagai sosok nyata tokoh Disney princess, Rapunzel, karena rambut panjangnya terurai sampai lantai hingga sepanjang 2 meter.
Bagi Alena, tidak ada yang lebih indah di dunia ini daripada perempuan dengan rambut yang terurai panjang. Selama hidupnya, Alena baru satu kali memotong rambut, yaitu ketika ia masih berumur 5 tahun.
Saat beranjak remaja, rambut Alena sudah sepunggung, lalu ketika Alena menginjak umur 20an, rambutnya sepinggul, sampai akhirnya di umur 30an rambutnya mencapai kaki.
Masalah yang sering Alena alami karena rambut panjangnya, yaitu biasanya ketika kedua anak perempuannya memainkan rambutnya. Kadang Alena tersandung rambutnya sendiri.
Sehari-hari Alena selalu menyanggul rambutnya ke atas, namun ia mengaku kepalanya menjadi terasa berat, sehingga ia membiarkan rambutnya tergerai seminggu sekali. Ketika rambutnya digerai, Alena menjadi pusat perhatian dan banyak yang memotretnya. Alena senang dengan perhatian orang-orang karena itu membuatnya merasa unik.
Rahasia agar rambut panjangnya tetap berkilau dan sehat adalah dengan mencucinya hanya sekali dalam 3 minggu, ini dikarenakan menurut Alena, kandungan kimia dalam shampo bisa merusak rambut. Alena berharap kedua anak perempuannya juga akan mengikuti jejaknya ketika besar nanti dengan memiliki dan merawat rambut panjang mereka.