VIVAnews - Pencarian terhadap korban speedboat tenggelam di perbatasan laut Sumatera Selatan dan Bangka membuahkan hasil. Petugas Basarnas berhasil mengevakuasi 12 korban yang ditemukan tewas, sementara 4 orang lainnya masih belum ditemukan. Pada Selasa, 5 Agustus lalu, sebuah speedboat dihempas ombak setinggi 3 meter hingga terbalik.