Setelah sepekan diliburkan, sejumlah sekolah di Pontianak, Kalimantan Barat, kembali memulai aktivitas belajarnya, Senin (27/8).
Meski demikian, aktivitas belajar di sekolah belum optimal karena masih terjadinya kabut asap.
Untuk menjaga kesehatan siswa, kegiatan belajar di luar ruangan pun dibatasi.
Kualitas udara di Pontianak hingga Senin siang masih terpantau tidak sehat. Kualitas udara yang menurun ini disebabkan kebakaran hutan dan lahan yang masih terjadi di sejumlah titik.