VIVA.co.id - Retno Widati bersama komunitas Honocoro berpikir untuk membuat sebuah inovasi dari minuman herbal khas Indonesia, yakni jamu. Jamu yang biasa dikenal dengan minuman yang pahit dan kerap ‘ditakuti’ oleh anak-anak kecil oleh Retno disulap menjadi es krim dan digemari oleh semua kalangan.