VIVA.co.id - Polisi terus menelusuri penyebab tewasnya Asisten Presiden Direktur PT XL Axiata Hayriantira atau Rian. Polisi hingga kini belum menemukan motif lain selain pembunuhan spontan yang dilakukan tersangka, polisi juga menampik ada tersangka lain yang sengaja menyuruh Andy menghabisi nyawa Rian.